TUd6GfM5GSYpTSM6BSYoTUYlGd==

Doa Sholat Witir Arab, Latin dan Terjemahnya

Doa Sholat Witir Arab, Latin dan Terjemahnya  

Setiap usai sholat diiringi doa sebagai bentuk permohonan kepada Allah. Doa Sholat witir termasuk doa yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW. Rasul melaksanakan sholat witir di malam hari, dalam pelaksanaan sholat witir dapat dilakukan secara berjamah maupun sendiri.  

Pengertian Sholat witir

Sholat Witir hukumnya sunnah muakad, yaitu sholat yang sangat diutamakan. Waktunya sesudah sholat Isya’ sampai terbitnya fajar. Biasanya pada bulan Ramadhan, sholat witir dirangkai dengan sholat Tarawih, dengan bilangan roka’at boleh satu, tiga, lima, tujuh sampai sebelas roka’at.

Jika sholat witir itu banyak, maka boleh dikerjakan dua roka’at dengan satu salam, kemudian yang terakhir satu roka’at dengan satu salam. Jumlah 11 roka’at adalah sudah cukup, seperti yang biasa dikerjakan oleh Baginda Nabi Muhammad SAW.

Pada bulan Ramadhan, tepatnya tanggal 16 Ramadhan disunnahkan pada roka’at yang terakhir dari sholat witir, yaitu sesudah i’tidal pada roka’at terakhir, disunnatkan membaca do’a qunut, sebagaimana do’a qunut sholat Subuh, setelah salam maka, berakhirlah sholat witir yang dikerjakan.

Niat Sholat Witir

Niat Sholat Witir Dua Roka’at

اُصَلِّى سُنَّةَ الْوِتْرِ رَكْعَتَيْنِ لِلّٰهِ تَعَالٰى

Usholli sunnatal witri rok’ataini lillaahi ta’aalaa.

Aku sholat sunnah witir dua rekaat karena Allah Ta'ala

niat sholat witir, niat sholat witir 1 rekaat, niat sholat witir 3 rekaat, niat sholat witir 5 rekaat, doa sholat witir

niat sholat witir, niat sholat witir 1 rekaat, niat sholat witir 3 rekaat, niat sholat witir 5 rekaat, doa sholat witir


Niat Sholat Witir Satu Roka’at

Artinya :

“Ya Allah ya Tuhan kami, kami memohon kepada-Mu (mohon diberi) iman yang langgeng, kami mohon kepada-Mu hati kami yang khusyu’, kami mohon kepada-Mu diberi ilmu yang bermanfaat, kami mohon ditetapkan keyakinan yang benar, kami mohon (dapat melaksanakan) amal yang saleh, kami mohon tetap pada agama Islam, kami mohon diberi kebaikan yang melimpah-limpah, kami mohon memperoleh ampunan dan kesehatan yang sempurna, kami mohon dapat menysukuri atas kesehatan kami dan kami mohon kecukupan. Ya Allah ya Tuhan kami, terimalah shalat kami, puasa kami, ruku’ kami dan pengabdian kami, dan sempurnakanlah apa yang kami lakukan selama shalat, ya Allah, ya Allah, ya Allah Dzat Yang Maha Pengasih dan Penyayang”.

Doa-do’a yang lazim dibaca setelah Sholat Witir

Alloohumma inna nas-aluka ridlooka wal jannata wana’uudzubika min sakhathika wan naari (3x)

Artinya :

“Ya Allah Engkaulah Tuhan yang memberi ampun, dan Engkaulah Tuhan yang suka memberi ampun, karena itu ampunilah hamba. Yaa Allah hamba mohon keridloanMu/sorga dan hindarkanlah dari kemurkaanMu dari api neraka”.

Selesai berdoa imam memimpin jamaah untuk berniat puasa, hal ini dimaksudkan agar jangan sampai niat terlupakan.

Demikian Artikel tentang Doa Sholat Witir Arab, Latin dan Terjemahnya . Semoga Bermanfaat. 

Komentar0

Type above and press Enter to search.